Terbaru

PT Freeport Terancam Tunda Bangun Smelter Di Gresik, Pemprov Jatim Surati Pemerintah Pusat

NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Gubernur Jatim Soekarwo mengaku sudah mengirimkan surat ke pemerintah pusat menyusul ada rencana PT Freeport McMoran menunda pembangunan smelternya di Gresik. PT Freeport menunda membangun smelter karena perijinannya tak kunjung turun dari pemerintah pusat.

“Saya sudah kirim surat agar mendorong pembangunan smelter di Gresik,” kata Soekarwo di Grahadi Surabaya, senin (6/2).

Soekarwo mengatakan dari sisi Jawa Timur pembangunan pabrik Smelter di Gresik sangat menguntungkan karena limbahnya bisa langsung diolah oleh beberapa perusahaan yang ada di Gresik.

“Selain itu, investasi di Gresik ini dinilai juga sangat menguntungkan bagi pemerintah daerah,” jelasnya.

Ditambahkan oleh Soekarwo, sebenarnya untuk realisasi pembangunan pabrik smelter tersebut tinggal negoisasi antara pusat dan PT Freeport.

“Saya berharap ini berjalan lancar dan cepat terealisasi,”pungkasnya.

Reporter: Tri Wahyudi
Editor: Sulaiman

Related Posts

1 of 41