Peristiwa

Pemungutan Suara di TPS Sandiaga Uno Ditutup

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Pemungutan suara ulang di TPS 01, Jalan Daha, Selong, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan resmi ditutup Panitia Pemungutan Suara pukul 13.00 WIB, Rabu (19/4/2017). Meskipun masih ada beberapa pemilih yang belum menyalurkan hak suaranya.

Panwaslu (Panitia Pengawas Pemilu) di TPS 01; Hasan mengatakan sebanyak 366 pemilih sudah menggunakan hak suaranya. 366 pemilih itu terdiri dari 199 pemilih perempuan, dan 167 pemilih laki-laki.

“366 pemilih itu sudah termasuk dengan 10 tambahan, dan tiga pindahan,” ujar Hasan kepada Nusantaranews.co, di Jakarta.

Surat suara yang telah digunakan oleh para pemilih kemudian akan segera dikeluarkan dan disimpan di atas meja. Surat suara ini akan dihitung dan dicatat dalam berkas acara.

Adapun proses penghitungan suara ini dilakukan dengan pengawasan Panwaslu DKI Jakarta, serta saksi dari masing-masing pasangan calon. Pun, aparat kepolisian dan penyelenggara pilkada menghitung dan menyisihkan surat suara yang telah digunakan.

Reporter: Restu Fadilah

Related Posts

1 of 51