Peristiwa

Pemerintah Luncurkan Bantuan Non Tunai Serentak Seluruh Indonesia

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Presiden Joko Widodo atau Jokowi hari ini meluncurkan Bantuan Pangan Non Tunai (BNPT) di GOR POPKI Cibubur, Jakarta Timur, Kamis (23/2/2017). Peluncuran dilakukan melalui program Kartu Keluarga Sejahtera (KKS). Peluncuran itu juga dilakukan secara serentak di 44 kota. Jokowi telah menyerahkan bantuan secara simbolis kepada 9 perwakilan keluarga penerima bantuan.

“Ibu-ibu sudah terima semua kartunya? Buku tabungannya? Saya catat di sini yang menerima 1.879. Tahu ya, kartu KKS ini isinya adalah uang Rp 1.890.000, ini uang berupa PKH. Yang bantuan pangan isinya setiap bulan Rp 110.000, berarti satu tahun Rp 1.320.000. Yang itu diambil empat kali. Tidak bisa diambil semuanya,” ujar Jokowi.

“Saya titip, uang itu digunakan untuk yang betul-betul bermanfaat. PKH itu untuk gizi anak, pendidikan anak, jangan dikasih suami untuk beli rokok, untuk beli pulsa, tidak boleh. Begitu tahu dipakai untuk beli pulsa, beli rokok, dicabut. Setuju ya?” lanjut Jokowi.

Baca Juga:  Rawan Timbulkan Bencana di Jawa Timur, Inilah Yang Dilakukan Jika Musim La Nina

Mantan Walikota Solo ini juga sempat menunjukkan beras yang akan disalurkan untuk bantuan tersebut. Jokowi mengatakan bahwa beras yang disalurkan saat ini berkualitas baik dan terjamin. “Kalau dulu kan mau tidak mau nerima aja (berasnya), ada yang berasnya hitam, ada yang cokelat, sekarang bisa milih. Per kilonya Rp 8.500 ada juga yang lain, ada gula juga, jangan beli banyak-banyak, nanti diabetes,” kata dia.

Jokowi kemudian memanggil tujuh orang ibu-ibu naik ke atas panggung untuk diberi pertanyaan berhadiah sepeda.

Dalam kegiatan ini, Jokowi sempat menyaksikan sekilas secara langsung penyaluran BPNT di Solo, Surabaya, dan Makassar melalui saluran video conference.

Program BPNT merupakan kelanjutan Program Keluarga Harapan (PKH) yang telah disalurkan di 68 kabupaten/kota pada 2016 menggunakan KKS. Saat ini sudah ada 15.878 agen Layanan Keuangan Digital (LKD) dan Laku Pandai yang tersebar di seluruh Indonesia dan telah siap menyalurkan bantuan pangan.

Baca Juga:  Pemkab Nunukan dan Unhas Makassar Tandatangani MoU

Pada 2017, penyaluran ini akan dilakukan serentak di 44 kota, yang terdiri dari 7 kota di Sumatera, 34 kota di Jawa, dan 3 kota di wilayah timur.

Adapun target penyaluran pada 2017 adalah sekitar 1,286 juta KPM dengan total nilai Rp 1,7 triliun. Target ini direncanakan meningkat signifikan pada 2018 menjadi sekitar 10 juta keluarga penerima bantuan.

Turut mendampingi Jokowi, Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, dan Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo.

“Program BPNT ini memungkinkan keluarga penerima manfaat untuk membeli bahan pangan di berbagai penyedia yang kerja sama dengan pemerintah atau e-Warong. Kartu KKS itu alat pembayaran yang memiliki fitur elektronik dan tabungan, sehingga dapat berfungsi seperti ATM,” kata Puan menjelaskan.

Reporter: Richard Andika

Related Posts

1 of 501