Peristiwa

Panglima TNI: Serda Ilman Gugur, Syahid

Panglima TNI Gatot Nurmantyo/Foto via Puspen TNI
Panglima TNI Gatot Nurmantyo/Foto via Puspen TNI

NUSANTARANEWS.CO – Serda Muhammad Ilman telah tiada. Gugurnya Serda Ilman di tangan Tim Bravo 11 Brimob Satgas Tinombala dalam operasi Tinombala tentu menyisakan kesedihan mendalam bagi keluarga, dan termasuk TNI.

‘Gugur’ adalah kata yang sangat mulia di mata prajurit TNI. Sehingga, Penglima TNI Gatot Nurmantyo mengapresiasi Komandan Tugas Operasi Tinombala Brigen Pol Rudy Sufahriadi yang mengatakan Serda Ilman gugur.

Menurut Panglima TNI, kata ‘gugur’ menunjukan Serda Ilman tewas dalam keadaan Syahid. “Kata ‘gugur’ ini saya apresiasi, karena menyatakan bahwa Serda Ilman sedang melaksanakan tugas dalam operasi Tinombala. Dan kata ‘gugur’ adalah idaman bagi prajurit TNI termasuk saya, karena kata ‘gugur’ adalah meninggal syahid untuk agama, bangsa, dan negara, karena semua prajurit TNI beragama dan agama apapun juga kalau meninggal demi agama, negara dan bangsa adalah tempatnya di sisi yang paling mulia di hadapan Allah SWT,” ujar Jenderal TNI Gatot Nurmantyo seperti dikutip laman Puspen TNI.

Baca Juga:  Bencana Hidrometeorologi Incar Jawa Timur, Heri Romadhon: Masyarakat Waspadalah

Selain mengomentari Serda Ilman yang mati syahid, Panglima TNI pada kesempatan itu juga mengimbau agar anggota kelompok Santoso yang masih tersisa segera menyerahkan diri dan kembali ke pangkuan ibu pertiwi.

“Pada saat diproses hukum pasti dilaksanakan secara objektif dan bisa bertemu keluarga besar serta masih berpeluang untuk minta amnesti,” tandasnya. (eriec dieda)

Related Posts

1 of 3,049