Kesehatan

Narkoba Terbukti Ancam Kelangsungan Generasi Emas 2045

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Deputi Pemberdayaan Masyarakat BNN Irjen Pol Sobri Effendi menyatakan nerkoba terbukti telah menjadi ancaman dan gangguan dari tujuan mencetak generasi emas 2045. Ia mengungkap hasil survey penelitian bertahun 2016 memperlihatkan dampak narkoba telah membuat keburukan bagi generasi bangsa.

“Seperti menurunnya prestasi belajar (86,2 persen), kesehatan menurun (93,2 persen), dikeluarkan daris sekolah (80,5 persen), tidak naik kelas (24 persen), gangguan sulit tidur (14,9 persen), mudah berlaku agesif atau mengajak berkelahi (3,7 persen), dan merusak barang orang lain (1,8 persen),” ungkap Sobry saat seminar dan sosialisasi Anti-Narkoba BNN-BAANAR Ansor bertema “Berantas Narkoba Menuju Generasi Emas Indonesia 2045” di kantor PP GP Ansor jalan Kramat Raya 65 A, Jakarta Pusat, Kamis (18/5/2017).

Sobri menyampaikan program Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) yang selama ini digalakkan BNN membutuhkan partisipasi seluruh elemen masyarakat.

“Apabila program P4GN hanya diserahkan ke BNN saja, maka sangat sulit kita menggapai cita-cita melahirkan generasi emas 2045,” ungkapnya.

Baca Juga:  13 Personel Polres Pamekasan Diberi Penghargaan atas Pengungkapan Kasus Narkoba Seberat 498,88 Gram

BNN, kata Sobri, sejauh ini merealisasikan program P4GN dengan berbagai kegiatan. Utamanya, kata dia, kegiatan yang beraitan dengan peningkatan kualitas kesehatan masyarakat.

Sehingga, lanjutnya, masyarakat terhindar dari keinginan dan pengaruh narkotika serta dapat hidup sehat.

“Seperti olahraga, seni, dan keorganisasian seperti Badan Ansor Anti Narkoba (BAANAR),” ucapnya.

Reporter: Ahmad Hatim
Editor: Romandhon

Related Posts

1 of 16