Ekonomi

Jokowi Apresiasi Upaya Badan Karantina Pertanian Cegah Masuknya Pangan Ilegal

NUSANTARANEWS.CO – Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyampaikan apresiasi atas kinerja dari badan karantina pertanian yang melakukan langkah pengawasan dan pencegahan masuknya bahan pangan ilegal dari negara tetangga yang berdekatan dengan perbatasan.

“Kita beri apresiasi setiap upaya badan karantina dalam menjaga masuknya bahan pangan ilegal dari negara tetangga, dan ke depannya langkah pengawasan perlu terus di tingkatkan,” ujar Jokowi dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Kamis (22/12/2016).

Jokowi menuturkan, langkah penguatan pengawasan itu merupakan bagian program pemerintah dalam membangun bangsa yang dimulai dari daerah perbatasan. “Sudah 2 tahun kita canangkan pembangunan di perbatasan dan sekarang sudah mengalami perubahan yang cukup baik,” ujar dia.

Jokowi berharap agar ke depan upaya pengawasan ketat di daerah perbatasan terus dilakukan serta mengupayakan langkah cepat peningkatan ekonomi di daerah perbatasan, termasuk peningkatan produksi hasil pangan.

Jokowi berujar, upaya pengawasan barang ilegal yang masuk harus terus dilakukan guna menjaga berbagai kemungkinan masuknya bahan pangan berbahaya yang dapay menghancurkan produk pangan di dalam negeri. “Maka langkah pengawasan ini menjadi sangat penting untuk terus di tingkatkan kualitas pengawasannya,” tutur Jokowi. (Andika)

Related Posts

1 of 509