Politik

Golkar Bantah Novanto Cawapres Pendamping Jokowi di Pilpres 2019

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Nama Ketua Umum DPP Golkar Setya Novanto sempat santer disebut-sebut akan disiapkan partainya sebagai Cawapres bagi capres Joko Widodo di Pilpres 2019 mendatang. Isu tersebut disertai rumor dukungan dari organisasi sayap DPP Golkar, Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG).

Justru pihak Golkar sendiri menyatakan terganggu dengan kemunculan isu tersebut. Partai berlambang beringin itu membantah Novanto sebagai Cawapres yang disiapkannya untuk mendampingi Joowi nanti.

“Apabila terdapat pemberitaan dukungan AMPG kepada Ketua Umum DPP Partai Golkar sebagai cawapres 2019, itu tidak benar,” ujar Sekjend DPP Golkar Idrus Marham dalam keterangan persnya di kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Senin (3/4/2017).

Idrus menyampaikan AMPG tidak pernah mereomendasikan dukungan bagi Novanto sebagai Cawapres 2019. Hal itu, kata dia, dapat dipastikan dari hasil Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) II AMPG dimana tidak ada penyertaan keputusan mengenai dukungan bagi Novanto sebagai Cawapres.

Idrus mengungkapkan Golkar akan pasrah pada Jokowi sebagai Capres yang diusung partainya nanti. Sehingga, kata dia, ketentuan menyangkut penunjukan Cawapres bergantung pada keputusan Jokowi.

Baca Juga:  Aglomerasi RUU DK Jakarta

“Partai Golkar menyerahkan sepenuhnya kepada beliau (Jokowi) yang Golkar akan menerima dan mendukung sepenuhnya,” ungkapnya.

Reporter: Ahmad Hatim

Related Posts

1 of 223