Peristiwa

Gempa Lagi, Harusnya Pemerintah Bangun Rumah Tahan Gempa

NUSANTARANEWS.CO – Pengamat Tata Kota, Nurwanto Joga menilai sudah seharusnya pemerintah mengembangkan Kota Tanggap Bencana. Hal tersebut menyusul banyaknya bencana alam seperti longsor, dan gempa bumi yang kerap terjadi di wilayah barat Indonesia.

“Pemerintah RI sudah harus mengembangkan Kota tanggap bencana,” ujarnya saat dihubungi Nusantaranews, di Jakarta, Selasa, (17/1/2017).

Diketahui kemarin kembali terjadi gempa dengan kekuatan 5,6 SR di Darat Barat Deli Serdang, Sumatera Utara. Gempa tersebut pun merobohkan salah satu pusat perbelanjaan dilokasi tersebut.

Pemda (Pemerintah Daerah) bisa ditugaskan untuk menata kota dengan tata ruang yang tegas. Misalnya daerah rawan benacana gempa/tsunami tidak boleh dibangun untuk pemukiman.

“Atau tidak, semua bangunan harus tahan gempa. Lalu disediakan tempat atau taman atau bangunan evakuasj dan jalur evakuasi serta simulasi rutin jika ada gempa,” pungkasnya. (Restu)

Related Posts

1 of 418