Lintas NusaPeristiwa

Gabung Pasukan UNIFIL, TNI AL Gelar Latihan Bersama AL Brazil

NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Prajurit TNI AL yang tergabung dalam satgas maritim TNI KONGA XXVIII-I/UNIFIL terus meningkatkan kemampuan dengan menggelar latihan bersama. Pasukan TNI AL yang berada di KRI Bung Tomo-357 menggelar latihan VBSS (Visit, Board, Search and Seizure) dengan kapal perang AL milik negara Brazil yaitu BRS UNIAO F-45.

Dalam keterangan pers yang dikeluarkan Dispenal Armatim hari ini selasa (2/5/2017) latihan VBSS ini, KRI Bung Tomo-357 menerjunkan 1 (satu) tim VBSS yang terdiri dari 9 orang untuk melaksanakan boarding party dan naik ke kapal perang Brasil, sementara BRS UNIAO juga menurunkan 1 (satu) tim VBSS yang berjumlah 12 orang untuk on board di KRI Bung Tomo.

VBSS merupakan tindakan atau aksi yang dilakukan oleh pihak berwenang di laut, dalam hal ini TNI Angkatan Laut maupun pihak berwenang yang lain untuk memeriksa dan menguasai kapal kapal yg dicurigai melakukan tindakan ilegal atau dicurigai membawa barang barang ilegal.

Baca Juga:  JKSN Jatim Deklarasikan Dukungan Khofifah-Emil Dua Periode

Skenario dalam latihan bersama ini adalah berdasarkan laporan intelijen yang akurat bahwa adanya kapal yang dicurigai membawa barang ilegal sehingga kapal perang yang sedang berpatroli ini mengirim tim dan ditugaskan untuk boarding guna melaksanakan inspeksi untuk mencari barang barang ilegal di kapal tersebut.

Tim VBSS KRI Bung Tomo-357 menunjukkan profesionalismenya dengan melaksanakan gerakan taktis melaksanakan komunikasi dengan awak kapal dan melakukan mekanisme pemeriksaan ruangan di kapal yang dicurigai sehingga berhasil menemukan simulasi barang/senjata ilegal di BRS UNIAO dengan sigap. (Three)

Editor: Achmad Sulaiman

Related Posts