Inspirasi

E-Warong Salah Satu Program Kemensos Untuk Kurangi Kesenjangan

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mengatakan saat ini kementeriannya memiliki beberapa program untuk mengurangi kesenjangan dan pengentasan kemiskinan. Program itu salah satunya adalah bantuan sosial seperti Program Keluarga Harapan (PKH) dan beras sejahtera.

“Kementerian Sosial yang sekarang ini memang berusaha keras untuk memaksimalkan pemerataan pembangunan mengurangi kesenjangan. Kita bisa membuka lapangan kerja melalui program inovasi yang sedang dikembangkan di Kementerian Sosial yang melalui e-warong gotong royong,” ujar Khofifah dalam acara Rembuk Republik di gedung Museum Bank Indonesia, Jakarta, Selasa (28/22017).

Khofifah menyampaikan, pada 2017 Kemensos menargetkan terbentuknya 3.000 elektronik Warung Gotong Royong atau E-Warong. Oleh karena itu, Khofifah berharap pemerintah provinsi dan kabupaten atau kota ikut terlibat dalam program bansos tersebut.

”Pemerintah pusat punya keterbatasan, Pemprov maupun pemerintah kabupaten/kota punya dana lebih besar,” kata dia.

Khofifah tak memungkiri bahwa memang ada peningkatan kesenjangan saat penurunan kemiskinan. Maka dari itu, hal ini menjadi koreksi bagi pemerintah untuk intervensi kesenjangan. Melalui program bansos, masyarakat diharapkan punya akses tehadap layanan kesehatan, pendidikan dan kesejahteraan sosial.

Sebagai informasi, E-warong ini adalah tempat yang berbasis digital untuk melakukan penyaluran bansos maupun bantuan pangan secara digital. Peserta PKH atau penerima rastra cukup menggesek Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) untuk mendapatkan bantuan PKH atau pembayaran bantuan pangan.

Reporter: Richard Andika

Related Posts

1 of 447