Lintas Nusa

Bersama PPL, Danramil Jember Lakukan Pendampingan Pertanian

NUSANTARANEWS.CO – Program ketahanan pangan melalui upaya peningkatan produktifitas pertanian utamanya padi, jagung dan kedelai merupakan hal penting. Untuk itu, pengolahan lahan dan tanam serta panen menggunakan alat mesin pertanian, bisa mendorong peningkatan produksi. Hal ini sebagaimana yang dilakukan antara Petani, PPL dan Babinsa di Kota Jember.

Melalui keterangan persnya, Ketua Poktan Mulyo Resa di Jember Kamis (8/12/2016) menjelaskan kegiatan pendampingan bersama PPL dan Babinsa ini sangat membantu sekali terhadap petani di desa.

Banyak hal yang diperoleh terkait pengetahuan tentang sistem pertanian yang baik dengan memaksimalkan peralatan modern dalam penggunaannya. Kegiatan pendampingan ini dilakukan bersama Poktani Mulyo Desa Jenggawah, Kecamatan Jenggawah, Kabupaten Jember.

Resa mengaku pendampingan seperti ini sangat efektif. Selain meringankan biaya operasional, kegiatan ini juga mampu meningkatkan nilai keuntungan petani dan meningkatkan produktifitas pertanian.

Danramil Jenggawah saat dikonfirmasi membenarkan kegiatan anggotanya tersebut, dan dirinya sudah memberikan instruksi kepada Babinsa jajarannya sesuai petunjuk struktural agar selalu memberikan pendampingan terhadap petani, sehingga dapat membantu mengambil langkah-langkah yang lebih efektif dan efisien dalam rangka mensukseskan program ketahanan pangan nasional.

Baca Juga:  Jadi Pembicara Tunggal Prof Abdullah Sanny: Aceh Sudah Saatnya Harus Lebih Maju

Hal tersebut tentunya disamping merupakan penekanan secara struktural juga sebagai upaya dalam rangka meningkatkan kesejahteraan petani serta peningkatan produktifitas pertanian. (sis24/Emka)

Related Posts

1 of 424